WHAT’S HOT NOW

ads header

News

Gambar tema oleh kelvinjay. Diberdayakan oleh Blogger.

Sosok

Kabar Dari Manca

Sambang Klub

» »Unlabelled » Angga/Rian Ada di Posisi Delapan

NAIK PERINGKAT: Angga/Rian Agung (foto: djarum)

PELAN tapi pasti, peringkat Angga Pratama/Rian Agung Saputro naik. Kini, penampilan gemilangnya dalam Piala Sudirman 2013 pun memberikan dampak positif.
 Peringkat keduanya pun sudah berada di delapan dunia. Dalam daftar yang dikeluarkan BWF (Federasi Bulu Tangkis Dunia) per 30 Mei, Angga/Rian naik dua setrip.
 Ya, pada event beregu campuran yang dilaksanakan di Putra Stadium Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, pada 19-26 Juli lalu, keduanya tak pernah kalah. Dua kali turun ke lapangan, dua kali pula mereka membuat lawan-lawannya tertunduk saat ke luar lapangan.
 Pada babak penyisihan Grup IA, pasangan muda tersebut menang dua game langsung 21-13, 21-10 atas ganda India Dewalkar Akhsay/Chopra Pranaav Jerry. Kemudian, pada babak perempat final, Angga/Rian mempermalukan juara Olimpiade London 2012 yang juga finalis Olimpiade Beijing 2008 asal Tiongkok Cai Yun/Fu Haifeng dengan rubber game 19-21,21-18,21-15.
 Hanya sayang, kemenangan atas Cai/Fu gagal membawa Indonesia lolos ke semifinal. Indonesia tetap kalah 2-3. Tiongkok pun akhirnya juara setelah mengalahkan Korea Selatan (Korsel).  Ini membuat Indonesia menjadi satu-satunya negara yang memaksa Tiongkok kehilangan dua partainya.  
 Sementara itu, dalam peringkat terakhir,ganda putra Indonesia lainnya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga naik satu tingkat ke posisi ke-12.
 Pada nomor tunggal putra, Sony Dwi Kuncoro akhirnya turun satu setrip ke peringkat kelima setelah sekian lama di posisi keempat. Ini juga tak lepas dari cedera yang dialami pada All England pada Maret 2013. Cedera itu juga yang membuat Sony absen lama termasuk dalam Piala Sudirman 2013. (*)


PERINGKAT BWF (per 30 Mei 2013)
TUNGGAL PUTRA:
1.Lee Chong Wei (Malaysia)
2. Chen Long (Tiongkok)
3.Du Pengyu (Tiongkok)
4.Hu Yun (Hongkong)
5. Sony Dwi Kuncoro (Indonesia)
6.Kenichi Tago (Jepang)
7. Boonsak Ponsana (Thailand)
8.Jan O Jorgensen (Denmark)
9. Nguyen Tien Minh (Vietnam)
10. Parupalli Kashyap (India)

TUNGGAL PUTRI:
1.Li Xuerui (Tiongkok)
2. Saina Nehwal (India)
3. Juliane Schenk (Jerman)
4.Wang Yihan (Tiongkok)
5.Ratchanok Inthanon (Thailand)
6.Sung Ji-hyun (Korsel)
7.Tine Baun (Denmark)
8.Wang Shixian (Tiongkok)
9.Minatsu Mitani (Jepang)
10.Tai Tzu Ying (Taiwan)

GANDA PUTRA:
1.Ko Sung-hyun/Lee Yong-dae (Korsel)
2. Mathias Boe/Carsten Mogensen (Denmark)
3. Koo Kien Keat/Tan Boon Heong (Malaysia)
4.Hiroyuki Endo/Kenichi Hayakawa (Jepang)
5.Kim Ki-jung/Kim Sa-rang (Korsel)
6.Liu Xiaolong/Qiu Zihan (Tiongkok)
7.Hoon Thien How/Tan Wee Kiong (Malaysia)
8. Angga Pratama/Rian Agung Saputro (Indonesia)
9.Hong Wei/Shen Ye (Tiongkok)
10. Cai Yun/u Haifeng (Tiongkok)

GANDA PUTRI:
1.Wang Xiaoli/Yu Yang (Tiongkok)
2.Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang)
3.Kamilla Rytter-Juhl/Christinna Pedersen (Denmark)
4.Shizuka Matsuo/Mami Naito (Jepang)
5.Eom Hye-won/Jang Ye-na (Jepang)
6.Ma Jin/Tang Jinhua (Tiongkok)
7. Duanganong Aroonkesorn/Kunchala Voravichitchaikul (Thailand)
8.Miyuki Maeda/Satoko Suetsuna (Jepang)
9. Pia Zebadiah/Rizki Amelia Pradipta (Indonesia)
10.Jung Kyung-eun/Kim Ha-na (Korsel)

GANDA CAMPURAN:
1.Xu Chen/Ma Jin (Tiongkok)
2.Zhang Nan/Zhao Yunlei (Tiongkok)
3. Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir (Indonesia)
4.Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen (Denmark)
5.Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (Malaysia)
6. Sudket Prapakamol/Saralee Thoungthongkam (Thailand)
7.Muhammad Rijal/Debby Susanto (Indonesia)
8.Robert Mateusiak/Nadiezda Zieba (Polandia)
9. Fran Kurniawan/Shendy Puspa Irawati (Indonesia)
10. Markis Kido/Pia Zebadiah (Indonesia)

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama