WHAT’S HOT NOW

ads header

News

Gambar tema oleh kelvinjay. Diberdayakan oleh Blogger.

Sosok

Kabar Dari Manca

Sambang Klub

» »Unlabelled » Langsung Tersungkur di Babak I



TUNGGAL putri Indonesia masih terpuruk. Tak ada satu pun wakil yang lolos ke babak kedua dalam turnamen Swiss Grand Prix Gold 2013. 
 Tiga wakil yang turun pada babak pertama, Maria Febe Kusumastuti, Hera Desi, dan Adriyanti Firdasari harus mengakui ketangguhan lawan-lawannya di Basel Rabu waktu setempat (13/3). Febe, sapaan karib Maria Febe, menyerah Tai Tzu Ying asal Taiwan yang diunggulkan di posisi keenam dengan rubber game 21-17,21-14, 21-12.Hera juga takluk dengan tiga game  oleh Shizuka Uchida 16-21, 21-11, 19-21 sedangkan Firda, sapaan karib Adriyanti Firdasari, harus mengakui ketangguhan Jiang Yanjiao, unggulan ketujuh asal Tiongkok, dua game langsung 13-21, 9-21.
 Jika Indonesia tak menyisakan wakil, beda dengan Thailand. Negeri Gajah Putih tersebut meloloskan dua wakilnya, Busanan Ongbumrungpan dan Ratchanok Intanon. Busanan  dipaksa bermain tiga game 21-10, 18-21, 21-19 oleh Karin Schnaase (Jerman) untuk bisa lolos babak kedua. Ratchanok, yang diunggulkan di posisi kelima, pun juga harus memeras keringat selama tiga game sebelum menyingkirkan pebulu tangkis kualifikasi asal Jepang Kano Ito 21-10, 10-21, 21-9.
 Ratchanok tengah on fire. Pekan lalu, juara dunia junior tersebut mampu lolos ke final turnamen bergengsi All England Super Series Premier di National Indoor Arena, Birmingham, Inggris. Sayang, di laga pemungkas, dia takluk oleh pebulu tangkis senior asal Denmark Tine Baun. (*)

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama