WHAT’S HOT NOW

ads header

News

Gambar tema oleh kelvinjay. Diberdayakan oleh Blogger.

Sosok

Kabar Dari Manca

Sambang Klub

» »Unlabelled » Masih Ada Reony di Pojok Unisys

HASIL POLESAN: Hiroyuki Endo/Kenichi Hayakawa

ADA yang mengganjal saat menyaksikan final ganda putra All England Super Series Premier 2014. Bukan karena kemenangan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan yang mengakhiri paceklik gelar selama 11 tahun.
 Namun, di bangku pelatih lawan ada sosok yang seharusnya ada di Pelatnas Cipayung. Dia adalah Reony Mainaky. Instruksnya membuat pasangan Jepang Hiroyuki Endo/Kenichi Hayakawa sempat membuat Hendra/Ahsan kerepotan sebelum akhirnya memenangkan pertandingan 21-19, 21-19 dalam babak final di National Indoor Arena, Birmingham, Inggris, Minggu waktu setempat (9/3).
 Nama Reony selalu disebut-sebut dalam jajaran pelatih Pelatnas Cipayung. Bahkan, dia seharusnya menyusul tiga saudara lainnya, Rexy Mainaky, Marleve Mainaky, dan Richard Mainaky, pada 2013.
 Saat PP PBSI melakukan perubahan struktur pelatih, Reony pun sudah didaulat memoles sektor ganda putri.  Dia menggusur tempat Bambang Supriyanto yang turun pangkat menangani kelompok potensi.
 Ya, di Pelatnas Cipayung sekarang dibagi menjadi dua kelompok, prestasi dan potensi. Prestasi bagi pebulu tangkis s senior atas papan atas sementara potensi bagi pebulu tangkis level kedua.
 Reony sempat dikabarkan datang terlambat datang ke Cipayung. Alasannya, dia masih menjalani kontraknya dengan klub Jepang, Unisys hingga Februari.
 Bahkan, salah satu petinggi PP PBSI, Achmad Budiarto, wakil Sekjen, sempat menuturkan bahwa Reony bakal bergabung Maret. Sayang, saat smashyes mengirim pesan singkat kepada Budi, sapaan karib Achmad Budiarto, belum ada jawaban.
 Bisa jadi, keinginan mendatangkan Reony pada 2014 ini bakal menguap lagi. Reuni dia dengan ketiga saudaranya yang lain bakal tak terjadi.
 Sebaliknya, Reony akan lebih dekat dengan saudaranya yang lain, Karel, yang masih bertahan di Negeri Sakura, julukan Jepang. (*)

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama