WHAT’S HOT NOW

ads header

News

Gambar tema oleh kelvinjay. Diberdayakan oleh Blogger.

Sosok

Kabar Dari Manca

Sambang Klub

» »Unlabelled » Carolina Marin, Spanyol Pertama yang Juara



SEJARAH: Carolina Marin setelah partai final 
CAROLINA Marin mengukir sejarah. Dia menjadi pebulu tangkis Spanyol yang menjadi juara Eropa.
 Itu setelah Marin mengalahkan pebulu tangkis Denmark Anna Thea Madsen dengan rubber game 21-9, 14-21, 21-8 pada final tunggal putri Kejuaraan Perorangan Eropa 14 yang dilaksanakan di Gymnasium Center, Kazan, Rusia, pada Minggu waktu setempat (27/4).
 Sejak Kejuaraan Perorangan Eropa dilaksanakan 1968, belum ada wakil Negeri Matador, julukan Spanyol, yang naik ke podium terhormat. Bahkan,meraih medali perunggu pun belum pernah.
 Kemenangan ini juga membuat Marin kali pertama mengalahkan Anna. Sebelumnya, mereka belum pernah bersua.
Pada 2014 ini, Marin menjadi sorotan.Dua pekan lalu, dia menjadi satu-satunya tunggal putri Eropa yang mampu menembus posisi 10 besar sebelum akhirnya terpeleset satu setrip.
 Tahun lalu, hanya Tine Baun dari Denmark yang melakukannya dalam beberapa tahun terakhir. Sayang, setelah menjadi juara All England 2013, dia mengundurkan diri.
 Selain itu,kemenangan gadis 21 tahun tersebut juga menghambat laju Denmark untuk bisa melebihi capaian dua tahun lalu di Swedia. Saat itu, negara yang juga dikenal kuat di sepak bola tersebut memperoleh tiga gelar.
 Tahun ini, Denmark membawa pulang posisi terhomat dari nomor tunggal putra melalui Jan O Jorgensen, ganda putrid (Christinna Pedersen/Kamilla Rytter-Juhl), dan Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen. Di nomor ganda putri dan ganda campuran, terjadi final sesama pasangan Denmark (all Danish finals). (*)

Hasil Final Kejuaraan Perorangan Eropa 2014
Tunggal Putra:Jan O Jorgensen (Denmark x1) v Rajiv Ouseph (Inggris x5) 21-18, 21-10

Tunggal Putri: Carolina Marin (Spanyolx1) v Anna Thea Madsen (Denmark) 21-9, 14-21, 21-8

Ganda Putra: Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov (Rusia x3) v Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding  (Denmark x4) 21-13, 21-16

Ganda Putri: Christinna Pedersen/Kamilla Rytter Juhl (Denmark x1) v Line Damkjaer/Marie Roepke (Denmark) 21-11, 21-11
Ganda Campuran:  Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen (Denmark x1) v Mads Pieler Kolding/Kamilla Rytter Juhl (Denmark) 22-24, 21-13, 21-18

x=unggulan

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama