Vita Marissa (kanan)/Shendy Puspa Irawati (foto:PBSI) |
STAMINA Vita Marissa dituntut prima dalam Amerika Serikat (AS) Grand Prix Gold 2014. Perempuan 33 tahun tersebut lolos ke babak perempat final dalam dua nomor, ganda putri dan ganda campuran.
Berpasangan dengan Shendy Puspa Irawati di nomor ganda putri, Vita mengalahkan unggulan keempat asal Kanada Nicole Grether/Charmaine Reid 21-15, 21-13 dalam pertandingan yang dilaksanakan di New York pada Kamis waktu setempat (10/7) atau Jumat pagi WIB (11/7).
Kemenangan ini membawa pasangan yang sama-sama berasal dari Djarum Kudus tersebut menghadapi Johanna Goliszewski/Carla Nelte. Pasangan Jerman ini di babak kedua menghentikan perlawanan Samantha Barning/Iris Tabeling (Belanda) 21-18, 13-21, 21-13.
Perebutan tiket semifinal itu, menjadi pertemuan perdana kedua pasangan. Hanya, dari sisi peringkat, Vita/Shendy lebih unggul.
Dari ranking terbaru yang dikeluarkan BWF (Federasi Bulu Tangkis Dunia), pasangan yang pernah menjadi penghuni Pelatnas Cipayung itu ada di posisi 93 sementara Johanna/Carla di tangga ke-118.
Di ganda campuran, Vita yang menggandeng Muhammad Rijal juga akan menantang pasangan Jerman Max Schwenger/Carla Nelte. Unggulan keempat ini menembus perempat final usai menang dua game 21-18, 21-10 Henry Wiebe/Grace Gao (Kanada). Rijal/Vita tak boleh memandang remeh lawan. Ini disebabkan ranking keduanya, 46, mash 15 setrip di bawah lawan. (*)