PERJUANGAN Lee Chong Wei berburu poin dimulai. Mantan tunggal putra nomor satu dunia tersebut akan turun dalam Amerika Serikat (US) Grand Prix Gold 2015.
Hanya, dengan ranking 79 dunia, Chong Wei harus tampil tanpa status unggulan. Bahkan, dalam babak pertama turnamen yang dilaksanakan di Suffolk County Community College, New York, lelaki asal Malaysia tersebut langsung bersua unggulan ke-13 Kazumasa Sakai dari Jepang.
Dari ranking sekarang, Sakai memang jauh lebih unggul. Pebulu tangkis Negeri Sakura, julukan Jepang, itu ada di posisi ke-35.
Namun, dua tahun lalu, Sakai dengan mudah dikalahkan Chong Wei. Saat bertemu di babak pertama India Grand Prix Gold 2013, lelaki yang diberi gelar datuk tersebut unggul dua game langsung 21-17, 21-9.
Jebloknya ranking Chong Wei dikarenakan kasus doping yang menimpanya pada Kejuaraan Dunia 2014 di Kopenhagen, Denmark. Imbasnya, BWF (Federasi Bulu Tangkis Dunia) memberikan sanksi larangan delapan bulan tak boleh dalam semua turnamen.
Hukuman ini akhirnya selesai pada 1 Mei lalu. Meski sempat berlaga dalam Piala Sudirman 2015 dan SEA Games 2015, tapi Chong Wei tak bisa berlaga dalam dua turnamen bergengsi, Australia Super Series dan Indonesia Super Series Premier 2015.
Ini disebabkan pencabutan, pendaftaran peserta dalam kejuaraan tersebut sudah tutup. Berangkatnya Chong Wei ke Negeri Paman Sam, julukan Amerika Serikat, usai membela Malaysia di ajang SEA Games 2015.
Hanya, suami mantan tunggal putri terbaik Malaysia Wong Mew Choo itu hanya berlaga di nomor beregu. Dia tak sempat unjuk kebolehan di nomor perorangan.(*)
Turun dengan Status Nonunggulan
Tag: