SEMENTARA: Pia Zebadiah/Rizki Amelia (foto:PBSI) |
Di kawah candradimuka bulu tangkis Indonesia tersebut, dia dipasangkan dengan Della Destiara Haris. Imbasnya, Pia pun harus mencari pasangan baru.
Namun, tak butuh waktu lama baginya untuk mendapatkan tandem pengganti Amel. Nama Variella ''Lala'' Putri menjadi pilihan.
Kedua pasangan anyar itu pun sama-sama tampil dalam Taiwan Grand Prix Gold 2015. Tapi, hasilnya, Pia/Lala lebih bagus.
Mereka mampu menembus hingga babak perempat final. Upaya Pia/Lala lolos ke empat besar dihentikan unggulan kedua asal Tiongkok Huang Yaqiong/Ma Jin dengan dua game langsung 11-21, 6-21.
Hasil tersebut jauh lebih bagus dibandingkan Rizki/Della. Keduanya langsung tersingkir di babak pertama setelah dihentikan pasangan Korea Selatan Go Ah-ra/Yoo Hae-won dengan 12-21, 20-22.
Tapi, Pia/Rizki pun harus kembali bersatu. Bukan untuk selamanya.
Ini setelah pasangan yang sama-sama berasal dari Jaya Raya tersebut masuk daftar lolos ke Kejuaraan Dunia 2015 di Jakarta pada 10-16 Agustus mendatang. Dalam daftar peserta, Pia/Rizki ada di posisi ke-15.
Mereka menjadi pasangan ganda putri kedua Indonesia setelah Greysia Polii/Nitya Krishinda asal Pelatnas Cipayung. Selain kedua pasangan ini, merah putih juga menempatkan Shendy Puspa Irawati/Vita Marissa dan Devi Tika Permatasari/Keshya Nurvita.Hanya, Shendy/Vita berasal dari Djarum dan Devi/Keshya dari Berkah Abadi Banjarmasin. (*)