WHAT’S HOT NOW

ads header

News

Gambar tema oleh kelvinjay. Diberdayakan oleh Blogger.

Sosok

Kabar Dari Manca

Sambang Klub

» »Unlabelled » Kali Terakhir Empat Tahun Lalu

Alamsyah Yunus akan menantang Tommy Sugiarto
SATU tiket ke babak semifinal tunggal putra di Vietnam Grand Prix sudah diamankan Indonesia.Dua wakil merah putih, Tommy Sugiarto dan Alamsyah Yunus, akan saling jegal dalam babak perempat final di Ho Chi Minh City pada Jumat waktu setempat.

Ini setelah kedua pebulu tangkis yang sama-sama pernah digembleng di Pelatnas Cipayung tersebut menundukkan lawan-lawannya di babak kedua pada Kamis (27/8/2015). Tommy, yang diunggulkan di posisi teratas, tak mengalami kesulitan saat menghentikan wakil Indonesia lainnya Wisnu Yuli Prasetyo dengan 21-9, 21-16.

Hasil tersebut membuat Tommy untuk kali kedua menundukkan mantan rekannya di Cipayung itu di ajang internasional. Sebelumnya, putra salah satu legenda olahraga tepok Indonesia, Icuk Sugiarto, tersebut menang di Indonesia Grand Prix Gold 2012 dengan 21-10, 21-16.

Sementara, Alamsyah menyingkirkan unggulan keenam asal Korea Selatan Lee Dong-keun dengan 21-19, 21-15. Dua tahun lalu, mantan penghuni Pelatnas Cipayung tersebut juga unggul atas Dong-keun di Australia Open.

Pertarungan Tommy dan Alamsyah di ajang internasional sudah berlangsung lima kali. Hasilnya, Tommy hanya menang tiga kali.

Kemenangan terakhir dipetiknya di Indonesia Challenge 2011. Saat itu, Tommy menang rubber game 21-15, 13-21, 21-15.

Wakil Indonesia lainnya yang menembus perempat final adalah Anthony Ginting. Dia menjadi satu-satunya binaan Cipayung yang masih bertahan.

Anthony lolos ke perempat final usai menang 15-21, 21-11, 21-14 atas pebulu tangkis Indonesia lainnya Muhammad Bayu Pangisthu. Dia akan berebut tiket empat besar melawan Jin Jeon-hyeok (Korea Selatan) yang di babak sebelumnya menundukkan mantan tunggal Cipayung Shesar Hiren Rustavito dengan 21-19, 21-11.

Anthony belum pernah berjumpa dengan wakil Negeri Ginseng, julukan Korea Selatan, itu. (*)

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama