WHAT’S HOT NOW

ads header

News

Gambar tema oleh kelvinjay. Diberdayakan oleh Blogger.

Sosok

Kabar Dari Manca

Sambang Klub

» »Unlabelled » Malaysia Putar Liga Junior

BERLAGA: Gregoria Mariska (foto:twitter)
MALAYSIA punya liga bulu tangkis profesional. Tapi, negeri jiran tetap melupakan pembinaan junirnya.

Mulai 15 Agustus,BAM (Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia) akan menggulirkan Junior Purple League. Rencana semula, ada klub yang akan ikut ambil bagian.

Sayang, Bangsar Hawks memutuskan mundur di akhir-akhir. Sehingga, klub olahraga tepk bulu yang bakal ikut ambil bagian adalah  Ampang Jaya BC, Cheras BC, Kajang BC, Kepong BC, Klang United BC, Nusajaya BC, Petaling BC, Petaling Jaya BC, Puchong United BC, Serdang BC, dan juara bertahan Muar City BC.

Para pebulu tangkis junior papan atas Malaysia akan turun lapangan, termasuk peraih perunggu SEA Games 2015  Goh Jin Wei. Gadis 18 tahun tersebut akan membela Serdang. Ini tahun keduanya memperkuat klub yang dimanajeri mantan pebulu tangkis nasional Malaysia Ong Ewe Hock tersebut.

''Jin Wei menunjukkan penampilan yang bagus tahun lalu dan juga di SEA Games. Liga bulu tangkis junior ini akan bagus untuk perkembangan pebulu tangkis di BAM,'' tegas Ketua Purple League Datuk Jack Koh.

Setiap tim hanya dibatasi mendaftarkan delapan pebulu tangkis asing. Tak lupa, wakil dari Indonesia seperti Jonatan Christie dan Firman Abdul Kholik (tunggal putra), Gregoria Mariska serta Ruselli Hartawan (tunggal [putri) ikut ambil bagian. Ada juga runner-up Kejuaraan Asia Pornpawee Chochuwong dari Thailand.

Selain itu, pebulu tangkis dari Taiwan, Hongkong, Jepang, Syria, dan Filipina pun akan menunjukkan kebolehan. Junior Purple League berakhir pada 18 Oktober. (*)

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama