WHAT’S HOT NOW

ads header

News

Gambar tema oleh kelvinjay. Diberdayakan oleh Blogger.

Sosok

Kabar Dari Manca

Sambang Klub

» »Unlabelled » Ihsan Pun Masuk 50 Besar

Ihsan Maulana Mustofa (foto:thestar)
PELAN tapi pasti, ranking Ihsan Maulana Mustofa kembali naik. Kini, pebulu tangkis muda Pelatnas Cipayung tersebut sudah menembus 50 besar dunia.

Dari ranking terakhir yang dirilis BWF (Federasi Bulu Tangkis Dunia), Ihsan ada di posisi 42 dunia. Tempat ini lebih baik 10 setrip dibandingkan pekan lalu.

Capaian ini tak lepas dari hasil dua turnamen super series yang diikuti yakni di Jepang Super Series dan Korea Super Series. Dalam dua ajang tersebut dia sukses melaju ke babak utama setelah bertarung di kualifikasi.

Di Negeri Sakura, julukan Jepang, Ihsan menembus babak perempat final. Langkahnya dihentikan oleh seniornya, Tommy Sugiarto.

Sedangkan pekan lalu, dia kalah di babak kedua. Ihsan menyerah 17-21, 10-21 kepada Tian Houwei dari Tiongkok.

Hasil dari Korea Selatan itu membuatnya membawa pulang 3.600 poin. Nah, donasi itulah yang melambungkan pahlawan nomor beregu Indonesia di SEA Games 2015 tersebut menembus 50 besar dunia.

Hanya, posisi itu masih kalah dibandingkan rekannya di Cipayung, Jonatan Christie. Dia ada di posisi 37 dunia.

Tapi, dibandingkan dua rekan berlatih di Cipayung, Anthony Ginting dan Firman Abdul Kholik, Ihsan masih lebih bagus. ' Saat ini, Anthony di posisi 64 dan Firman di ranking 78.

Pada 29 September-4 Oktober 2015, keempatnya bakal berburu poin lagi. Mereka berlaga dalam Thailand Grand Prix Gold di Bangkok dan langsung berlaga di babak utama. (*)

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama