WHAT’S HOT NOW

ads header

News

Gambar tema oleh kelvinjay. Diberdayakan oleh Blogger.

Sosok

Kabar Dari Manca

Sambang Klub

» »Unlabelled » Hendra/Ahsan Tembus Final

PERDANA: Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan (foto:PBSI)
INDONESIA menempatkan satu wakil dalam Thailand Grand Prix Gold 2016. Pasangan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan bakal berebut juara dalam turnamen yang memyediakan hadiah total USD 120 ribu tersebut.

Hendra/Ahsan akan berjumpa dengan pasangan Korea Selatan Kim Gi-jung/Kim Sa-rang dalam laga yang dilaksanakan Sabtu waktu setempat (13/2/2016).Itu setelah pasangan merah putih yang diunggulkan di posisi teratas tersebut menundukkan wakil Negeri Ginseng, jululkan Korea Selatan, lainnya Ko Sung-hyun/Shin Baek-choel, yang juga unggulan ketiga,dengan rubber game 21-15,13-21,21-18.

Ini menjadi kemenangan kedua Hendra/Ahsan atas Sung-hyun/Baek-choel. Hasil positif lain dipetik di Taiwan Grand Prix Gold 2015. Sementara di Australia Super Series 2015, wakil merah putih tersebut takluk.

Sementara, Gi-jung/Sa-rang menembus babak pemungkas usai menundukkan Huang Kaixiang/Zheng Siwei (Tiongkok) dengan straight game 21-19,21-15. Bagi Hendra/Ahsan, mereka bukan lawan yang asing.

Kedua pasangan sudah tujuh kali bertemu. Hasilnya, Hendra/Ahsan unggul lima kali. Dalam pertemuan terakhir di Hongkong Super Series 2015, pasangan didikan Pelatnas Cipayung tersebut menang tipis dalam pertarungan dua game 22-20, 21-19. (*)

Agenda final Thailand Grand Prix Gold 2016
Ganda campuran: Zheng Siwei/Chen Qingchen (Tiongkok) v Chen Peng Soon/Goh Liu Ying (Malaysia x7)

Ganda putri: Tan Yuanting/Yu Yang (Tiongkok x5) v Tian Qing/Zhao Yunlei (Tiongkok x3)

Tunggal putra: Lee Hyun-il (Korsel x1) v Hu Yun (Hongkong x3)

Ganda putra: Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan (Indonesia x1) v Kim Gi-jung/Kim Sa-rang (Korsel x2)

Tunggal putri: Sun Yu (Tiongkok x4) v Ratchanok Intanon (Thailand x2)

x=unggulan

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama