MITRA: Hariyanto Arbi (kanan) dan Thoriq |
--
GOR FIFA di Rangkah, Sidoarjo, Jawa Timur, beda dengan biasa. Memang, aktivitas tepok bulu berlangsung di gedung milik M. Thoriq tersebut.
Namun, di tengah lapangan, ada dua sosok pebulu tangkis yang masuk kategori legenda di Indonesia, bahkan dunia. Ya, pada Rabu petang itu (30/3/2016), ada Hariyanto Arbi dan Tri Kusharjanto.
Mereka tengah melakukan pertandingan ekshibisi. Hariyanto berpasangan dengan Thoriq dan Trikus, sapaan karib Tri Kusharjanto, bertandem dengan ketua PB Suryanaga David Suryanata.
Pertandingan ini pun berlangsung seru. Hariyanto dan Trikus beberapa kali mengeluarkan kemampuan yang sempat membuat keduanya disegani di pentas bulu tangkis dunia.
Hariyanto dengan jumping smashnya yang membuat lelaki 44 tahun itu dijuluki Smash 100 Watt dan Trikus dengan kecerdikan yang membuat lelaki asal Jogjakarta tersebut mendapat sebutan Tricky.
''Mereka saya undang ke sini, khususnya Hariyanto Arbi. Dia memberikan coaching clinic kepada pebulu tangkis FIFA,'' terang Thoriq.
Dia berharap ilmu dan pengalaman yang dimiliki bisa mengangkat semangat anak asuhnya di FIFA. Apalagi, Thoriq punya semangat dan tekad untuk bisa melahirkan pebulu tangkis yang bisa mengharumkan nama Indonesia di ajang internasional.
Selain Hariyanto dan Trikus, hadir pula jajaran pengurus Pengprov PBSI Jatim. Tampak Ketua Umum Wijanarko Adi Mulya, Bendahara Andre Yung, Wakil Sekretaris Martinus Rudi, dan Ketua Bidang Pertandingan Nanang Rofik Hidayat. (*)