WHAT’S HOT NOW

ads header

News

Gambar tema oleh kelvinjay. Diberdayakan oleh Blogger.

Sosok

Kabar Dari Manca

Sambang Klub

» »Unlabelled » 14 Tahun Sangat Lama

MASUK TIM: Jauza Sugiarto (foto: djarum)
14 tahun sudah Indonesia gagal menjadi juara beregu junior Asia. Kali terakhir merah putih naik ke podium juara pada 2002 usai mengalahkan Tiongkok pada 2002.

Kini, kesempatan mengakhiri puasa juara yang lama tersebut terbuka. Indonesia akan berlaga dalam Asia Junior Championships 2016 (AJC). Turnamen kelompok usia U-19 ini akan dimainkan di Bangkok, Thailand, pada 9-12 Juli untuk nomor beregu, serta 13-17 Juli untuk nomor perorangan.
 Tim Indonesia yang dipimpin oleh Fung Permadi, selaku manajer, menargetkan  untuk mencapai raihan yang lebih baik dari tahun lalu. Pada AJC 2015, para pebulu tangkis muda Indonesia membawa pulang dua medali perunggu.

 Medali pertama datang dari nomor beregu campuran. Langkah Indonesia dihentikan Korea Selatan di semifinal. Pada nomor perorangan, pasangan ganda campuran Fahcriza Abimanyu/Apriani Rahayu juga berhasil mendapat medali perunggu.
 “Di team event, kami menargetkan untuk bisa masuk babak final,” tutur Fung seperti dikutip media PBSI.

“Kami masih melakukan pemetaan kekuatan lawan-lawan di pertandingan individual. Nomor yang paling kami harapkan adalah di tunggal putri dan ganda putri, mereka sudah sering bertanding di turnamen-turnamen level senior,” pungkasnya.

Sukses tim putra senior yang mampu menembus final di Piala Thomas 2016 dan bahkan menjadi jawara di ajang Kejuaraan Asia Team 2016 diharapkan mampu menambah motivasi para pemain muda di ajang AJC 2016.

Tiongkok, Korea Selatan, dan Jepang masih menjadi lawan-lawan tertangguh di gelaran turnamen ini. Namun kekuatan tim lainnya seperti Thailand dan bahkan India, tak dapat dipandang sebelah mata. Kedua negara ini terkenal akan pemain-pemain tunggalnya.

Skuad Indonesia ke Asia Junior Championships 2016:

Perorangan :
I. Tunggal Putra :
1. Chico Aura Dwi Wardoyo
2. Ramadhani Muhammad Zulkifli
3. Ade Reski Dwicahyo
4. Gatjra Piliang

II. Tunggal Putri :
1. Gregoria Mariska Tunjung
2. Desandha Vegarani Putri
3. Aurum Oktavia Winata
4. Gabriela Meilani Moningka

III. Ganda Putra :
1. Andika Ramadiansyah / Rinov Rivaldy
2. Bagas Maulana / Calvin Kristanto
3. Muhammad Fachrikar / Rizki Adam

IV. Ganda Putri :
1. Apriani Rahayu / Jauza Fadhilah Sugiarto
2. Mychelle Crhystine Bandaso / Serena Kani
3. Vania Arianti Sukoco / Tania Oktaviani Kusumah

V. Ganda Campuran :
1. Rinov Rivaldy / Apriani Rahayu
2. Andika Ramadiansyah / Mychelle Crhystine Bandaso
3. Amri Sahnawi / Yulfira Barkah
4. M. Roby Darwis / Vania Arianti Sukoco


Beregu Campuran :
I. Team Putra :
1.  Chico Aura Dwi Wardoyo
2. Ramadhani Muhammad Zulkifli
3. Rinov Rivaldy
4. Andika Ramadiansyah
5. Bagas Maulana
6. Calvin Kristanto
7. Muhammad Fachrikar
8. Amri Sahnawi

II. Team Putri :
1. Gregoria Mariska Tunjung
2. Desandha Vegarani Putri
3. Apriani Rahayu
4. Jauza Fadhilah Sugiarto
5. Serena Kani
6. Mychelle Crhystine Bandaso
7. Tania Oktaviani Kusumah
8. Vania Arianti Sukoco

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama