AWAL manis bagi Sony Dwi Kuncoro di Australia Open 2018. Mantan tunggal putra terbaik Indonesia tersebut lolos ke babak kedua turnamen yang menyediakan hadiah total USD 150 ribu tersebut.
Di Sydney Rabu waktu setempat (9/5/2018), Sony menang dua game langsung 21-15, 21-8. Hasil ini membuat bapak dua putri tersebut menantang wakil Malaysia Chong Yee Han.
Dengan pengalaman yang dimiliki, kans menembus babak perempat final sangat besar bagi Sony. Yee Han merupakan pebulu tangkis pengganti unggulan teratas Prannoy Kumar yang merupakan unggulan teratas. Selain Prannoy, kandidat juara yang mengundurkan diri adalah unggulan ketiga Tanongsak S. dari Thailand.
Sukses Sony menembus babak kedua juga diikuti oleh dua rekannya dari Indonesia, Tommy Sugiarto dan Panji Ahmad Maulana. Tommy, yang diunggulkan di posisi kelima, menundukkan Milan Ludik dari Rep Ceko dengan 21-10, 21-11. Sementara, Panji menghentikan perlawanan Rahul Yadav (India) dengan 21-11, 21-17. (*)
Sony Lolos Babak II
Tag: