WHAT’S HOT NOW

ads header

News

Gambar tema oleh kelvinjay. Diberdayakan oleh Blogger.

Sosok

Kabar Dari Manca

Sambang Klub

» »Unlabelled » Hanya Bisa Bilang Oke

RASA KEDER: Ashwini Ponnappa (foto: sidiq)
ZHENG Bo punya nama besar di pentas bulu tangkis dunia. Gelar juara dunia 2010 bersama Ma Jin di nomor ganda campuran menjadi bukti.
 Belum lagi puluhan gelar lelaki asal Tiongkok tersebut dalam berbagai turnamen. Sayang,kini, dia memilih pensiun.
 Tapi, itu tak membuat nama besarnya pudar. Bahkan, nama besar itu pula yang membuat pebulu tangkis yang menjadi pasangannya dalam nomor ganda campuran di Axiata Cup 2013, Ashwini Ponnappa, keder.
 ‘’Sebuah kehormatan bisa bermain bersama Zheng Bo. Dia pebulu tangkis yang sangat fantastis,’’kata Ashwini kepada smashyes di DBL Arena, Surabaya, salah satu venue Axiata Cup 2012.
 Dia pun mengaku memperoleh banyak pengalaman bersanding dengan lelaki berusia 30 tahun tersebut. Tentu, bermain dengan Zheng Bo jauh berbeda jika dia berpartner dengan Kona Tarun.
 Hanya, saat dengan Zheng Bo, dia mengalami masalah. Rekannya tersebut hanya bisa berbahasa negeri asalnya.
 ‘’Jadi, kami hanya bisa bilang oke-oke dan ajungkan jempol kalau bagus,’’ ucap gadis berusia 23 tahun tersebut.
Meski terkendala bahasa, kombinasi keduanya tetap mampu mengalahkan pasangan Filipina Magnaye/BY Carlos dengan tiga game 16-21, 21-16, 21-16. Sayang, sehari kemudian (23/3), mereka harus mengakui ketangguhan pasangan tangguh asal Inggris yang membela Eropa All-Stars Nathan Robertson/Jenny Wallwork 16-21, 14-21.
 ‘’Lawan saat itu lebih kompak,’’ ucap Ashwini. Bersama Kona, dia mulai mengejar prestasi. Dalam segi peringkat, keduanya duduk di posisi ke-28.
 ‘’Kami baru berpasangan tahun lalu. Kami
 Sebenarnya, Ashwini sempat moncer di ganda putri berpasangan dengan Jwala Gutta. Kedua perempuan yang sama-sama punya paras cantik tersebut pernah menjadi juara Pesta Pesta Olahraga Persemakmuran pada 2010 dan semifinal Kejuaraan Dunia 2011. Sayang, pada Olimpiade London 2012, mereka sudah terhenti di babak penyisihan grup. (*)

Sekilas Tentang Ashwini Ponnappa
-Lahir: 18 September 1989 di Bangalore, India
-Ayahnya, MA Ponnappa, merupakan pemain hoki dan berposisi sebagai pemain tengah serta tercatat membela India dalam kurun waktu yang lama 12 tahun, 1974-1986.
-Sang ayah juga pernah bermain di Liga Italia.
-Pernah bermain di tunggal dan menjadi juara junior India pada 2001 dan senior pada Pekan Olahraga Asia Selatan pada 2006
-Bersama Jwala Gutta, mereka mampu meraih emas Pesta Olahraga Persemakmuran 2010 dan masuk 20 besar dunia.

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama