WHAT’S HOT NOW

ads header

News

Gambar tema oleh kelvinjay. Diberdayakan oleh Blogger.

Sosok

Kabar Dari Manca

Sambang Klub

» »Unlabelled » Juara Dunia Junior Hentikan Perjalanan Alvent/Shintaro

MUDA: Li Junhui/Liu Yuchen 

PERJALANAN Alvent Yulianto/Shintaro Ikeda di Makau Grand Prix Gold 2013 terhenti. Pasangan senior beda negara, Indonesia/Jepang, tersebut harus mengakui keunggulan Li Junhui/Liu Yuchen asal Tiongkok dengan rubber game 12-21,21-19,17-21 pada babak perempat final yang dilaksanakan di Makau Forum pada Jumat malam waktu setempat (29/11).
 Kalau melihat peringkat, Alvent/Shintaro memang kalah jauh. Mereka ada di posisi 263 sedangkan lawannya 82.
 Selain itu, faktor usia juga sangat mempengaruhi. Li/Liu masih junior atau di bawah usia 19 tahun sedangkan Alvent/Shintaro keduanya sama-sama sudah  berusia 33 tahun.
 Li/Liu juga baru saja meraih sukses besar. Keduanya merupakan juara dunia junior 2013.
 Kekalahan ini bagi Alvent/Shintaro juga menutup kebersamaan keduanya selama 2013. ‘’Habis dari Makau, kami akan kembali ke negara masing-masing. Kalau tidak ada halangan, saya dan Ikeda akan bermain lagi di 2014,’’ terang Alvent melalui pesan singkat kepada smashyes.
 Meski gagal, dia mengakui tak terlalu kecewa, Alvent merasa kondisinya belum pulih 100 persen karena sudah hampir tiga bulan tak tampil di turnamen elite.
 Ya, sejak berpisah dengan Markis Kido usai Kejuaraan Dunia 2013 di Guangzhou, Tiongkok, Agustus lalu, Alvent absen dari semua turnamen.  Ini disebabkan dia sibuk mencari pasangan yang dianggapnya cocok.
 Makau Grand Prix Gold 2013 merupakan penampilan kedua bagi pasangan Alvent/Shintaro. Pekan lalu, keduanya mampu menembus babak kedua Hongkong Super Series 2013. Hasilnya, meski baru bergabung, Alvent/Shintaro langsung duduk di posisi 263. (*)

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama