WHAT’S HOT NOW

ads header

News

Gambar tema oleh kelvinjay. Diberdayakan oleh Blogger.

Sosok

Kabar Dari Manca

Sambang Klub

» »Unlabelled » Andre-Febe Dapat Imbas dari Austria Challenge

Andre Kurniawan Tedjono (foto: PB Djarum)
ANDRE Kurniawan Tedjono boleh gagal di Jerman Grand Prix Gold 2014. Dia sudah tersingkir pada babak pertama turnamen yang menyediakan hadiah total USD 120 ribu di Mulheim itu.
 Namun, ada kabar baginya di pekan ini. Ranking dunia milik Andre naik. Memang, tidak terlalu signifikan yakni delapan setrip.
 Dalam daftar ranking yang dikeluarkan BWF (Federsai Bulu Tangkis Dunia), Andre berada di posisi 58 setelah pekan lalu di 64. Memang, posisi ini masih jauh dari peringkat terbaik pebulu tangkis PB Djarum itu yang pernah di tangga ke-18. Namun, posisi 58 sudah capaian tertinggi bagi Andre sejak 31 Oktober 2013.
 Naiknya ranking Andre dicapai dari tambahan 3.400 poin. Ini menyusul suksesnya mantan penghuni Pelatnas Cipayung itu lolos ke final Austria Challenge 2014.
 Sayang, dalam final yang dilaksanakan di Wina pada 22 Februari itu, Andre harus mengakui ketangguhan pebulu tangkis India Sourabh Varma dengan tiga game 11-21, 23-21, 18-21. Sourbh merupakan unggulan kelima dalam turnamen yang menyediakan hadiah total USD 15 ribu itu.
 Hasil Austria Challenge itu juga membuat Andre dua kali beruntun menembus babak final. Pada Desember lalu, dia juga lolos ke babak pemungkas Italia Challenge 2013. Di final, langkahnya dihentikan oleh pebulu tangkis Indonesia yang membela bendera Italia Indra Bagus Ade Candra 21-19, 15-21, 12-21.
 Hasil dari Austria Challenge 2014 juga menaikkan ranking Maria Febe Kusumastuti di tunggal putri. Kini, dia ada di posisi ke-46 setelah pekan lalu di ranking 50.
 Di Austria, Febe, sapaan karib Maria Febe Kusumastuti, menembus babak semifinal. Sayang, dia gagal menembus final karena takluk dari unggulan pertama asal Taiwan Hsiao Ma Pai 17-21, 14-21. (*)

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama