WHAT’S HOT NOW

ads header

News

Gambar tema oleh kelvinjay. Diberdayakan oleh Blogger.

Sosok

Kabar Dari Manca

Sambang Klub

» »Unlabelled » Langsung Lolos Babak Utama Super Series

Christopher Rusdianto

CHRISTOPHER Rusdianto/Trikusuma Wardhana tak lagi berlaga di turnamen level bawah. Seiring terus naiknya peringkat mereka, turnamen papan atas pun masuk dalam agenda kegiatan.
 Dalam waktu dekat, Christopher/Trikusuma bakal berlaga dalam Malaysia Grand Prix Gold 2014 yang dilaksanalan di Johor Bahru pada 25-30 Maret mendatang. Setelah itu, pasangan asal PB Suryanaga, Surabaya, bakal unjuk kebolehan dalam Singapura Super Series 2014.
 Menariknya, Christopher/Trikusuma langsung bisa tampil dalam babak utama turnamen yang menyediakan hadiah total USD 350 ribu tersebut. Ini merupakan kali keempat, mereka berlaga di level super series atau super series premier.
 Di level super series, Christopher/Trikusuma menjajal kemampuannya di Singapura dan Prancis. Di Negeri Singa, julukan Singapura, mereka melaju hingga babak kedua.
 Langkahnya dihentikan pasangan Jepang Takeshi Kamura/Keigo Sonoda. Sedang di Prancis, Christopher/Trikusuma kalah oleh sesama pasangan Indonesia Markis Kido/Markus Fernaldi di babak kualifikasi. Kido/Markus akhirnya juara di Prancis Super Series 2013.
 ‘’Sebelumnya, kami juga sudah tampil di level super series premier di Indonesia Super Series Premier 2013. Saat itu, kami sudah gagal di kualifikasi,’’ kata Christopher kepada smashyes.
 Mereka, lanjut Christopher, berharap  bisa melangkah lebih jauh. Apalagi, pasangan yang resmi disandingkan sejak awal 2013 itu ingin peringkat terus melonjak.
 Saat ini, Christopher/Trikusuma duduk di posisi 49 dunia. Ranking tertinggi ada di posisi 43.
 Menurunnya ranking ini disebabkan mereka lama absen. Selama 2014, Christopher/Trikusuma belum pernah tampil. Sehingga, Malaysia Grand Prix Gold 2014 merupakan debut mereka tahun ini. (*)

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama