WHAT’S HOT NOW

ads header

News

Gambar tema oleh kelvinjay. Diberdayakan oleh Blogger.

Sosok

Kabar Dari Manca

Sambang Klub

» »Unlabelled » Marin Akhirnya Turun Lapangan

CAROLINA Marin akhirnya mengayunkan raket. Dia sempat vakum selama dua bulan setelah keluar sebagai juara tunggal putri 2014 dalam Kejuaraan Dunia 2014 yang dilaksanakan di Kopenhagen, Denmark.
 Kini, perempuan asal Spanyol tersebut tampil dalam Bitburger Grand Prix Gold 2014. Dalam penampilan perdana di Saarbrucken, Jerman, pada Rabu waktu setempat (29/10), dia mampu mengalahkan Soraya De Visch dari Belanda dengan dua game langsung 21-14,21-19. Bagi Marin, Soraya bukan lawan yang asing.
 Keduanya dua kali bertemu saat masih sama-sama berlaga di kelompok junior. Marin mampu memenangi kedua pertemuan itu. Yakni di Kejuaraan Eropa Junior 2011 dengan 21-17, 21-15. Kemudian, dalam Kejuaraan Dunia Junior 2011 yang dilaksanakan sembilan blan kemudian atau bulan November, Marin menang 21-16, 22-24, 21-14.
 Pada babak kedua Bitburger Grand Prix Gold 2014, Marin bakal ditantang Rong Schafer. Di babak pertama, pebulu tangkis Amerika Serikat tersebut menundukkan Nanna Vainio dari Finlandia dengan 21-9, 21-15.
  Ini juga bukan kali pertama Marin berhadapan demgan Rong. Pada 2009, keduanya pernah bertemu dalam Irlandia International. Hasilnya, Marin menang 23-21, 16-21, 21-8. Hanya, saat itu, nama di belakang Rong bukan Schafer tapi Bo.
 Marin membuat sensasi besar pada tahun ini. Dia mampu mengawinkan gelar juara Eropa dan Dunia. Gelar di Benua Putih, julukan Eropa, digapai setelah menundukkan Anna Thea Madsen dari Denmark dengan 21-19, 14-21, 21-8. Sementara, dalam Kejuaraan Dunia, di babak pemungkas, Marin, yang pernah menimba ilmu di Pelatnas Cipayung, melibas unggulan teratas asal Tiongkok Li Xuerui 17-21, 21-17, 21-18.
 Di nomor tunggal putri ini, tiga wakil Indonesia juga menembus babak II Bitburger Grand Prix Gold 2014. Mereka adalah Lindaweni Fanetri, Milicent Wiranto, dan Bellaetrix Manuputty.
 Sayang, di babak kedua, Lindaweni sudah bersua dengan Millicent. Sedangkan Bellaetrix menjajal unggulan kedua asal Kanada Michelle Li. Ini menjadi pertemuan kedua. Sebelumnya, Bellaetrix kalah di All England Super Series Premier 2014 dengan 15-21, 23-21, 16-21. (*)

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama