WHAT’S HOT NOW

ads header

News

Gambar tema oleh kelvinjay. Diberdayakan oleh Blogger.

Sosok

Kabar Dari Manca

Sambang Klub

» »Unlabelled » Dahaga Gelar Semakin Panjang

Dionysius Hayom Rumbaka

PACEKLIK gelar tunggal putra di ajang All England 2015 semakin panjang. Ini menyusul kegagalan Dionysius Hayom Rumbaka menembus babak perempat final.

Lelaki yang akrab disapa Hayom tersebut menyerah rubber game 21-18,14-2, 18-21 dalampertandingan babak II yang dilaksanakan di Barclaycard Arena, King Edward’s Road B1 2AA Birmingham,Inggris, pada Kamis waktu setempat (5/3). Kekalahan ini membuat dia gagal mengulangi hasil dua pertemuan terakhir dengan Sasaki.

Pebulu tangkis Djarum itu melibas lawannya di All England 2012 dan Indonesia Open 2012. Itu setelah Hayom kalah dalam dua kali perjumpaan.

Di All England Super Series Premier 2015, dia menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang masih bertahan hingga babak kedua. Sayang, langkah Hayom gagal berlanjut.

Sejak Haryanto Arbi menjadi juara pada 1994, belum ada pebulu tangkis Indonesia yang mampu mengikuti jejaknya di tunggal putra. Pebulu tangkis sekaliber Taufik Hidayat hingga pensiun pun belum pernah menjadi juara.

Dia dua kali menembus babak final pada 1999 dan 2000. Sayang, langkahnya dihentikan Peter Gade dari Denmark pada 1999 dengan 11-15, 15-7, 10-15. Setahun kemudian, lelaki yang kini menjadi menantu mantan Ketua KONI Agum Gumelar tersebut menyerah kepada Xia Xuanze (Tiongkok) 6-15, 13-15.(*)

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama