KUAT:Anggia/Ketut, Firman, dan Fran/Komala |
TIGA gelar dibawa wakil Indonesia dari Vietnam Challenge 2015. Posisi terhormat itu disumbangkan Firman Abdul Kholik dari tunggal putra, Anggia Shitta Awanda/Ni Ketut Mahadewi (ganda putri), dan Fran Kurniawan/Komala Dewi (ganda campuran).
Dalam final yang dilaksanakan di Cau Giay Stadium, Hanoi, pada Minggu waktu setempat (22/3), Firman, yang bukan unggulan, mempermalukan unggulan ketiga Khosit Phetpradab dari Thailand dengan rubber game 20-22, 21-14, 21-18.
Dari sisi ranking, Firman kalah jauh. Dia di posisi 129 sedangkan sang lawan di posisi 87 dunia.
Kemenangan ini juga menjadi gelar pertama bagi lelaki 18 tahun tersebut pada 2015.Dalam dua turnamen sebelumnya, di Austria Challenge dan Jerman Grand Prix, Firman sudah tersingkir di babak awal.Di Austria, pebulu tangkis Pelatnas Cipayung tersebut menyerah kepada Iskandar Zulkarnain (Malaysia). Di Jerman, dia juga berhenti di babak ketiga oleh Wong Wing Ki. Tahun lalu, Firman menjadi juara di Indonesia Junior Challenge yang diperuntukkan bagi pebulu tangkis di bawah usia 19.
Sedangkan Anggia/Ni Ketut menghentikan perlawanan Chaladchalam Chayanit/Phataimas Muenwong (Thailand) dengan dua game langsung 21-10, 21-18. Pasangan Indonesia ini merupakan pasangan anyar dan baru dibentuk tahun ini.
Vietnam Challenge menjadi turnamen kedua yang diikuti.Sebelumnya, mereka tampil di Malaysia Grand Prix Gold 2015 dan langsung tumbang di babak awal.
Satu juara lagi lahir setelah terjadinya final sesama wakil Indonesia (all Indonesian finals). Fran/Komala menang mudah atas Hafiz Faisal/Marsita Mahmudin straight game 21-14, 21-11.
Sayang, sukses ketiganya tak menular di tunggal putri. Mantan penghuni Pelatnas Cipayung Aprillia Yuswandari takluk 21-14,18-21,11-18. (*)