WHAT’S HOT NOW

ads header

News

Gambar tema oleh kelvinjay. Diberdayakan oleh Blogger.

Sosok

Kabar Dari Manca

Sambang Klub

» »Unlabelled » Berakhir Penantian selama 16 Bulan

PENANTIAN Lee Chong Wei menjadi juara di ajang super series/super series premier berakhir. Wakil Malaysia tersebut mampu menjadi pemenang di nomor tunggal putra dalam Prancis Super Series 2015.

Lelaki yang diberi gelar Datuk oleh Pemerintah Malaysia tersebut menang 21-13, 21-18 atas Chou Tien Chen dalam laga final  yang dilaksanakan di Paris pada Minggu waktu setempat (25/10/2015).  Kali terakhir Chong Wei menjadi juara di Jepang Super Series 2014 yang dilaksanakan pada Juni. Saat itu, dia mampu mengalahkan Hu Yun (Hongkong).

Memang, pada 2015 ini, bapak dari bocah bernama Kingstone tersebut sudah dua kali menjadi juara di Amerika Serilat dan Kanada. Hanya, kedua turnamen tersebut levelnya 'hanya' grand prix gold dan grand prix.

Capaian di Paris diharapkan akan terus mengangkat kepercayaan diri Chong Wei. Ini dikarenakan dalam tiga turnamen terakhir, hasilnya sangat mengecewakan yakni di Jepang Super Series, Korea Super Series, dan Denmark Super Series Premier.

Bahkan, di Negeri Ginseng, julukan Korea Selatan, dia menyerah di babak kualifikasi. Dia tak bisa langsung ke babak utama karena rankingnya yang belum memadai untuk langsung lolos ke babak elite.

Hanya, kemenangannya dalam turnamen berhadiah total USD 275 ribu tersebut tak diikuti oleh tunggal putra terbaik diunia saat ini, Chen Long. Dia memuntuskan absen usai menjajdi pemenang di Denmark Super Series Premier 2015. (*)

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama