Febby Angguni saat berlaga di Indonesia Challenge 2015 |
Lalu siapa ratunya? Status itu layan disandangkan kepada Febby Angguni.
Atlet yang juga pernah ditempa di Pelatnas Cipayung tersebut selalu menguasai hampir sirnas. Itu pun sudah terbukti pada 2015.
Dari enam seri yang dilaksanakan, Febby merajai di empat seri yakni Sumatera, Sulawesi, Jakarta, Jogjakarta, dan Jawa Tengah. Kini, tak menutup kemungkinan, gelar itu bakal bertambah.
Saat ini, Febby tengah berlaga di Seri Kalimantan dengan Pontianak sebagai host.Dengan lawan-lawan yang tak jauh beda, perempuan yang kini membela Tjakrindo Masters Surabaya tersebut jika tak ada kejutan besar bakal naik ke podium terhormat.
Di babak I yang dilaksanakan Rabu (30/9/2015), Febby tak perlu keluar keringat. Dia memperoleh bye. (*)
I. Seri Sumatera (23-28 Februari di Palembang, Sumsel)
Final: Febby Angguni (Tjakrindo Masters) v Aprillia Yuswandari (Semen Gresik) 21-19, 21-18
II. Seri Sulawesi (Manado, Sulut, 27 April-2 Mei 2015)
Final: Febby Angguni (Tjakrindo Masters) v Vehrenica Debora Romate (Tangkas Jakarta) 21-17, 22-20
III.Seri Jakarta (Jakarta, 9-16 Mei 2015)
Final: Ganis Nurahmadani (Pertamina) v Hera Desiana (Mutiara Bandung) ret
IV. Seri Jawa Barat (Bogor, 18-23 Mei 2015)
Final: Aprilia Yuswandari (Semen Gresik) v Gabriela Meilani (Jaya Raya) 16-21, 21-13, 21-14
V. Seri Jogjakarta (Jogja, 18-22 Agustus 2015)
Final: Febby Angguni (Tjarkrindo Masters) v Aprilia Yuswandari (Semen Gresik) 21-14, 21-12
VI. Seri Jawa Tengah (Magelang, 24-29 Agustus 2015)
Final: Febby Angguni (Tjakrindo Masters) v Gregoria Mariska (Pelatnas) 21-17, 21-13