LEE Chong Wei kembali on fire. Dua kali beruntun, dia mampu mempermalukan tunggal putra nomor satu dunia saat ini Chen Long dari Tiongkok.
Pekan lalu, lelaki asal Malaysia tersebut melibas pebulu tangkis jangkung tersebut di final Tiongkok Super Series Premier 2016. Nah, tak ada sepekan, Chong Wei kembali melakukan hal yang sama.
Bahkan, itu dilakukannya di babak perempat final Hongkong Super Series 2015. Dalam pertandingan yang dilaksanakan di Koowlon pada Jumat waktu setempat (20/11/2015), Chong Wei menang tiga game 13-21, 21-19, 21-15.
Kemenangan ini membuat lelaki 32 tahun tersebut kini hanya berselisih satu kekalahan dari Chen Long. Chong Wei menang 11 kali dengan satu kemenangan lagi bakal membuatnya imbang menjadi 12-12.
Kans menembus final dan kembali menjadi juara seperti di Negeri Panda, julukan Tiongkok. Di semifinal, Chong Wei akan berhadapan dengan Ng Ka Long.
Wakil tuan rumah tersebut menembus babak empat besar usai menundukkan unggulan kelima Chou Tien Chen (Taiwan) dengan rubber game 21-17, 15-21, 21-15. Dia menjadi sorotan setelah di babak kedua menjungkalkan unggulan ketiga Lin Dan.
Bagi Chong Wei, Ng Ka Long bukan wajah asing. Mereka sudah dua kali bertemu dan semuanya dimenangkan pebulu tangkis negeri jiran tersebut.
Salah satunya pekan lalu di Tiongkok Super Series Premier 2015. Di babak I, Chong Wei menang 21-10, 21-15. Satu lagi, keduanya berjumpa di final Kanada Grand Prix 2015 dan dimenangkan dengan 21-17, 21-13.
Satu laga semifinal lain mempertemukan wakil Indonesia Anthony Ginting melawan Tian Houwei (Tiongkok). (*)
Tinggal Satu untuk Bisa Sama
Tag: