AKANE Yamaguchi kembali unjuk kekuatan. Pebulu tangkis asal Jepang tersebut mampu menjadi juara beruntun dalam ajang super series/super series premier.
Dua pekan lalu, gadis 19 tahun tersebut mampu menjadi juara di Korea Open. Dalam ajang super series tersebut, Akane mengalahkan andalan tuan rumah Sung Ji-hyun dengan 20-22, 21-15, 21-18.
Kini, yang terakhir, perempuan yang tingginya 156 sentimeter tersebut naik ke podium terhormat dalam Denmark Open Super Series Premier 2016. Dalam final yang dilaksanakan di Odsense pada Minggu waktu setempat, Akane menundukkan Tai Tzu Ying dari Taiwan juga dengan rubber game 19-21, 21-14, 21-12.
Sebelumnya, di semifinal, Akane mempermalukan juara dunia sekaligus unggulan teratas asal Spanyol Carolia Marin. Peraih emas Olimpiade Rio 2016 terebut menyerah 21-15, 19-21, 21-18.
Gelar juara masih bisa bertambah. Pekan ini, Akane, yang sudah berada di posisi 10 besar, akan berlaga di France Open 2016. Di babak pertama, dia ditantang wakil Thailand Porntip Buranapraseritsuk.
Keduanya baru sekali bertemu yakni di Korea Open 2014. Hasilnya, Akena memetik kemenangan.
Di Denmark Open Super Series Premier 2016, selain Akane, nomor ganda putra juga dimenangi wakil Jepang, Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi.
Distribusi gelar Denmark Open 2016
Ganda putri: Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang x1) v Jung Kyung-eun/Shin Seung-chan (Korsel x2) 19-21, 21-11, 21-16
Tunggal putra: Tanongsak S. (Thailand) v Son Wan-ho (Korsel x6) 21-13, 23-21
Ganda campuran: Joachim Fischer Nielsen/Christinna Pedersen (Denmark x5) v Zheng Siwei/Chen Qingchen (Tiongkok x8) 21-16, 22-20
Ganda putra: Goh V Shem/Tan Wee Kiong (Malaysia x4) v Bodin Issara/Nipitphon P. (Thailand) 14-21, 22-20, 21-19
Tunggal putri: Akane Yamaguchi (Jepang x8) v Tai Tzu Ying (Taiwan x5) 19-21, 21-14, 21-12
x=unggulan
Gelar Beruntun si Kecil
Tag: