WHAT’S HOT NOW

ads header

News

Gambar tema oleh kelvinjay. Diberdayakan oleh Blogger.

Sosok

Kabar Dari Manca

Sambang Klub

» »Unlabelled » Sedikit Turnamen tapi Efektif

Lee Hyun-il sekarang berada di posisi ke-16
USIA Lee Hyun-il terus merambah senja. Pada 2016, dia berumur 36 tahun.

Sebuah jenjang yang seharusnya sudah pensiun bagi pebulu tangkis yang mengejar prestasi. Tapi, itu tak belaku bagi lelaki asal Korea Selatan tersebut.

Bahkan, rankingnya malah menanjak. Dalam rilis yang dikeluarkan BWF (Federasi Bulu Tangkis Dunia) per 6 Oktober 2016, Hyun-il ada di posisi ke-16.

Tempat ini jauh lebih bagu dibandingkan pekan lalu. Sebelumnya, dua kali semifinalis olimpiade, Beijing 2004 dan London 2012, tersebut berada di ranking 20 dunia.

Naiknya ini tak lepas dari hasil yang diraih dalam Korea Open 2016. Dalam ajang berhadiah total USD 600 ribu tersebut, Hyuil melangkah hingga babak semifinal.

Dia dihentikan kompatriot (rekan satu negara) yang juga juniornya, Son Wan-ho, dengan tiga game 13-21, 21-14, 10-21.Pertandinga ini sangat menguras tenaga dan berlangsung selama 1 jam 03 menit.

Wan-ho pula yang menjegalnya di pekan sebelumnya pada Japan Open 2016. Hanya, ketika itu, laga terjadi di perempat final.

Sebenarnya, tahun ini, Hyun-il tak banyak mengikuti turnamen. Tercatat hanya lima event yang dia turun lapangan.

Hasilnya cukup efektit. Hyun-il menjadi juara di US Open dan Thailand Masters, serta finalis di Canada Open. Ketiganya merupakan ajang grand prix dan grand prix gold. (*)

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama