WHAT’S HOT NOW

ads header

News

Gambar tema oleh kelvinjay. Diberdayakan oleh Blogger.

Sosok

Kabar Dari Manca

Sambang Klub

» »Unlabelled » Bao Chunlai Gabung Asia All-Stars


KEMBALI: Bao Chunlai (foto: badzine)
BAO Chunlai dan Zheng Bo telah memutuskan gantung raket. Ini membuat keduanya pun sudah tak membela Tiongkok dalam berbagai event internasional.
 Tapi, bukan berarti keduanya total istirahat dari olahraga tepok bulu tersebut. Bahkan, aksinya bisa disaksikan di Indonesia dalam Axiata Cup yang dilaksanakan di DBL Arena Surabaya pada 21-24 Maret.
 Keduanya akan membela Asia All-Stars dalam event yang menyediakan hadiah total USD 1 juta tersebut. Bao Chunlai, yang bermain dengan tangan kiri, merupakan juara dunia junior pada 2000 dan runner-up kejuaraan dunia 2006. Bao mundur setelah mengalami masalah dengan cedera.
 Sementara, Zheng, yang satu provinsi dengan Bao dari Yunan, merupakan pasangan ganda campuran terkuat di dunia bersama Ma Jin. Keduanya juga pernah menjadi juara dunia. Dengan usia masih 29 tahun, dia memutuskan keluar dari timnas negaranya dan juga mundur dari semua ajang kompetisi.
Meski begitu, Bao dan Zheng turun sebagai pasangan ganda dengan membela daerah asalnya dalam China Badminton League.
 Keduanya akan kembali bersatu dalam Axiata Cup dengan membela Asia All-Stars. Mereka akan bergabung bersama bintang tunggal putra Korsel Lee Hyun-il dan juara tunggal putri Malaysian Open Tai Tzu-ying asal Taiwan. (*)

Siapa Mereka
Nama: Bao Chunlai
Negara: Tiongkok
Spesialis: Tunggal
Usia: 30
Prestasi:
-Kejuaraan Dunia: Runner-up (2006), Posisi III (2003, 2007)
-Asian Games: Emas Beregu (2006, 2010)
-Piala Thomas: Juara (2004, 2006, 2008, 2010)


Zheng Bo
Negara: Tiongkok
Usia: 30
Spesialis: Ganda
Prestasi:
Kejuaraan Dunia: Juara bersama Ma Jin

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama