WHAT’S HOT NOW

ads header

News

Gambar tema oleh kelvinjay. Diberdayakan oleh Blogger.

Sosok

Kabar Dari Manca

Sambang Klub

» »Unlabelled » Hanya Loloskan Tontowi/LIliyana


INDONESIA hanya menempatkan satu wakil pada India Super Series 2013. Itu setelah pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir mampu mengalahkan unggulan kelima asal Polandia Robert Mateusiak/Nadiezda Zieba dengan dua game langsung 21-5, 21-10 pada babak semifinal yang dilaksanakan di New Delhi pada Sabtu waktu setempat (27/4).
Bagi Tontowi/Liliyana, kemenangan ini mengulang sukses pada All England Super Series pada Maret 2013 lalu. Hanya bedanya, saat itu, pasangan yang di India Super Series tersebut dipaksa bermain tiga game. Dalam turnamen berhadiah USD 200 ribu ini, Tontowi/Liliyana menyandang status juara bertahan. Tahun lalu, mereka menundukkan pasangan Thailand Sudkat Prapakamol/Saralee Thoungthongkam.
 Pada babak final yang dilaksanakan Minggu (28/4), Tontowi/Liliyana akan dijajal oleh pasangan baru yang lagi on fire asal Korea Selatan Ko Sung-hyun/Kim Ha-na, yang di semifinal menghentikan ambisi  Chris Adcock/Gabrielle White (Inggris) 21-14,12-21,21-17.
 Sayang, sukses Tontowi/Liliyana gagal diikuti oleh Aprillia Yuswandari di nomor tunggal putri dan pasangan ganda putra Angga Pratama/Rian Agung Saputro. Keduanya terjegal oleh lawan-lawannya sebelum melangkah ke laga pemungkas.
 Bagi Aprillia, kekalahan ini membuat dia tak pernah menang atas Juliane Schenk (Jeman) dalam lima kali pertemuan.  Sedangkan bagi Angga/Rian kekalahan ini membuat mereka gagal mengulangi kemenangan di Swiss Grand Prix Gold 2012. Tahun lalu,di India, keduanya juga terhenti pada babak  semifinal. (*)

Hasil Semifinal India Super Series 2013
Tunggal Putra: Lee Chong Wei (Malaysia x1) v Boonsak Ponsana (Thailand x7) 21-11, 18-21,21-8; Kenichi Tago (Jepang x6) v Anand Pawar (India) 21-16, 21-11

Tunggal Putri: Ratchanon Inthanon (Thailand x3) v v Shindu PV (Indiax8) 21-12, 21-6; Juliane Schenk (Jerman x2) v Aprillia Yuswandari (Indonesia) 21-18, 21-18

Ganda Putra:Ko Sung-hyun/Lee Yong-dae (Korsel x3) v Kim Ki-jung/Kim Sa-rang (Korsel x5) 21-11, 21-13;Liu Xiaolong/Qiu Zihan (Tiongkok x8) v Angga Pratama/Rian Agung Saputro (Indonesia) 22-20,21-19

Ganda Putri: Miyuki Maeda/Satoko Suetsuna (Jepang x4) v Misaki Matsutono/Ayaka Takahashi (Jepang x1) 21-16, 21-14;

Ganda Campuran:Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir (Indonesia x1) v Robert Mateusiak/Nadiezda Zieba (Polandia x5) 21-5, 21-10;Ko Sung-hyun/Kim Ha-na (Korsel) Chris Adcock/Gabrielle White (Inggris x8) 21-14,12-21,21-17


«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama