WHAT’S HOT NOW

ads header

News

Gambar tema oleh kelvinjay. Diberdayakan oleh Blogger.

Sosok

Kabar Dari Manca

Sambang Klub

» »Unlabelled » Boonsak Tak Perlu Susah Payah

BOONSAK Ponsana tak perlu banyak memeras keringat. Unggulan pertama tunggal putra tersebut menang mudah 21-4, 21-14 atas Rodolfo Augusto dari Brasil pada pertandingan babak I Amerika Serikat (AS) Grand Prix Gold 2013 yang dilaksanakan di Orange pada Senin malam waktu setempat atau Selasa pagi WIB.
 Pada babak kedua, pebulu tangkis Thailand tersebut juga diprediksi bakal menang mudah lagi. Boonsak akan dijajal Arturo Hernandez dari Meksiko, yang pada babak pertama menang rubber game 21-18, 12-21, 21-17. Dari segi peringkat, Boonsak jauh lebih unggul. Dia duduk di posisi keempat sedangkan lawannya di peringkat 322.
 Selain Boonsak, para unggulan dalam turnamen berhadiah total USD 120 ribu tersebut juga tak mengalami hambatan berarti. Unggulan kedua asal Hongkong Hu Yun menang 21-10, 18-8 (ret) atas wakil tuan rumah Tahtat Pojanakanokporn. Dia harus bisa mengatasi  Yong Zhao (Singapura). Ini juga merupakan pertemuan perdana bagi kedua pebulu tangkis.
 Pada AS Grand Prix Gold 2013 ini, Indonesia tak mengirim wakilnya. Hanya, ada beberapa pebulu tangkis berdarah Indonesia yang ikut tapi membela negara lain.
 Salah satunya adalah Tony Gunawan. Dia pernah meraih emas nomor ganda putra Olimpiade Sydney 2000 bersama Candra Wijaya dan juara dunia 2001 bersama Halim Heryanto. (*)

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama