DE JAVU: Tontowi/Liliyana saat juara di Swiss Open 2012. |
PERJALANAN Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir di Swiss Grand Prix Gold 2015 belum menemui rintangan berarti.Unggulan teratas nomor ganda campuran itu langsung menang dua game 21-6, 2-16 atas pasangan Kanada Tony Ng/Alex Bruce dalam pertandingan babak perdana St. Jakobshalle,Basel, Rabu waktu setempat (11/3).
Pada babak kedua, pasangan Pelatnas Cipayung tersebut akan dijajal pasangan Inggris Harley Towler/Emily Westwood. Di babak pertama, mereka menundukkan Stilian Makarsi/Celine Tripet (Bulgaris/Swiss) dengan 20-22, 21-12, 21-10. Tontowi/Liliyana belum pernah menghadapi pasangan ranking 77 dunia tersebut.
Penampilan di Swiss Grand Prix Gold ini diharapkan menjadi pelampiasan atas kegagalan di All England Super Series 2015. Pekan lalu, mereka gagal mencetak quat-trick (empat kali beruntun) menjadi juara. Dalam final yang dilaksanakan di Birmingham,Inggris, Minggu (8/3), pasangan nomor empat dunia tersebut dipermalukan oleh unggulan pertama Zhang Nan/Zhaou Yunlei.
Di Swiss, Tontowi/LIliyana pernah menjadi juara pada 2012. Saat itu, di babak final, mereka menundukkan wakil Thailand Sudket Prapakamol/Saralee Thoungthongkam. Sayang, pada 2013, mereka gagal mempertahankan gelar karena hanya sampai babak semifinal usai dijungkalkan Zhang Nan/Tan Jinhua (Tiongkok). Pada 2014, Tontowi/Liliyana absen.
Selain Tontowi/Liliyana, di babak kedua Swiss Grand Prix Gold 2015, Indonesia masih menempatkan Agripinna Prima/Rizki Amelia, Praveen Jordan/Debby Susanto, dan unggulan keempat Riky Widianto/Richi Puspita Dili. Pasangan suami Inggris Chris Adcock/Gabrielle Adcock. (*)